Review

[REVIEW] ELEMENTARY SEASON 1 EPISODE 4: RAT RACE

Bagi yang sudah menonton tiga episode sebelumnya, pasti semua setuju kalau Elementary bukanlah serial prosedural biasa. Selain nama besar Sherlock Holmes di belakangnya, premis utama yang disajikan sangatlah berbeda dengan produk Sherlock Holmes kebanyakan. Di tiga episode awal, penonton disuguhkan kerapuhan Sherlock yang sedang menjalani “terapi” pemulihan dari narkoba. Ujian makin berat di episode 4 di mana Sherlock harus berhadapan dengan barang yang harusnya tidak boleh ia lihat ataupun sentuh sedikitpun.

Kasus episode ini di awali dengan hilangnya seorang eksekutif dari perusahaan investasi multimilyuner. Kasus orang hilang tersebut langsung berubah menjadi kasus pembunuhan yang awalnya dikira sebagai bunuh diri. Saat menemukan korban, Watson sempat panik karena Sherlock berhadapan face to face dengan heroin. Watson khawatir kasus kali ini akan memicu Sherlock untuk kembali menjadi pecandu. Namun kekuatiran Watson tersebut jelas langsung ditepis oleh Sherlock. Ia meyakinkan Watson bahwa dirinya tidak akan kembali menyentuh barang haram tersebut (udah kayak bahasa infotainment belum?)

watson

Kasus pembunuhan dengan kamuflase bunuh diri memang bukan hal yang baru. Motif dan pelaku mungkin sudah bisa ditebak di tengah-tengah episode. Hanya saja perpaduan karakter yang kuat membuat episode ini enjoyable untuk ditonton.

singkatan

Di episode ini juga banyak scene komikal yang mengundang senyum penonton. Lihat saja bagaimana Sherlock mengirim sms kepada Watson dengan singkatan-singkatan yang Watson sendiri mendeskripsikannya sebagai indecipherable. Di saat yang bersamaan, Watson sedang dijodohkan oleh temannya. Pertemuannya dengan seorang pria bernama Aaron juga “merangsang” intuisi Watson yang disambut gembira oleh Sherlock. Perlahan Watson mulai mempelajari konsep deduksi.

Saya sempat menyinggung di atas, kalau serial ini punya karakter-karakter yang memorable. Spotlight ada masih pada diri Jonny Lee Miller sebagai Sherlock. Dia berhasil membawakan karakter yang lucu, sombong, namun tetap cerdas. Ditambah aksen british yang kental membuat Miller jadi pembeda di antara artis lain yang membintangi Elementary, at least sampai saat ini.

GeNocite…

  • Alur cerita bergaya flashback.
  • Gregson sebenarnya tahu masa lalu Sherlock, bahkan sebelum Sherlock datang untuk mengaku dosa.
  • Watson makin familiar dengan gaya investigasi Sherlock dan kadang menirunya.
  • Sherlock mulai menganggap Watson “berguna”.

Tinggalkan Balasan