Martial arts lagi naik daun nih. Setelah Iron Fist, film John Wick, dan serial Warrior, ada satu lagi tontonan buat pecinta seni bela diri: Wu Assassins.
Formula aksi gelut dengan bumbu-bumbu mistis seperti sudah menjadi combo yang disukai penonton Indonesia. Lebih terasa Indonesia lagi, serial Netflix ini bakal dibintangi oleh aktor asli kelahiran Indonesia, Iko Uwais! Wah keren, bang Iko!
Wu Assassins menceritakan kisah Kai Jin (Iko Uwais), seorang di San Fransisco yang tak bisa menghindari takdir untuk menjadi pendekar Wu Assassins terakhir. Meski ogah-ogahan, Kai Jin harus membasmi organisasi kuno nan jahat dan harus mengembalikan keseimbangan dunia sekali lagi. Chef biasa yang nggak tahu apa-apa, dikaruniai kekuatan 1,000 biksu. Premis yang menarik…
Aktor kelas atas lain bakal ikut serta meramaikan Wu Assassins seperti Mark Dacascos (John Wick 3), Lewis Tan (Into The Badlands), dan Katheryn Winnick (Vikings). Selain menjadi aktor, Iko didapuk menjadi koreografer, stun coordinator, dan salah satu co-produser serial ini.
Penasaran? Tonton trailernya di bawah deh. Oh iya, musik di trailer digarap oleh musisi rap Snoop Dogg dan Higher Brothers. Liriknya juga Wu Assassins banget, “I’m a killer and a chef…”
Wu Assassins akan tayang di Netflix tanggal 8 Agustus 2019.